Rainbow Ice Cream adalah pilihan es krim kekinian yang menghadirkan cita rasa unik, dibuat dari bahan-bahan berkualitas, dan dikemas dalam tampilan yang begitu menarik, berpadu dengan warna-warni cerah yang tidak hanya memanjakan lidah tetapi juga mata Anda. Es krim ini dapat dikombinasikan dengan berbagai topping menarik seperti taburan potongan buah segar, marshmallow lembut, dan masih banyak lagi topping menarik.
Profil Perusahaan Rainbow Ice
Rainbow lce adalah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bergerak di bidang kuliner, khususnya produk es krim premium. Rainbow Ice didirikan pada Januari 2021 dengan tujuan untuk memberikan pengalaman berbeda dalam menikmati es krim, yang dapat dinikmati oleh segala kalangan usia dan tidak terbatas pada cuaca panas saja. Meskipun baru berdiri beberapa tahun, Rainbow Ice telah menunjukkan inovasi dalam produk dan pemasarannya, berhasil menarik perhatian konsumen dengan kualitas tinggi dan konsep yang unik
Visi dan Misi
Visi
Mengubah persepsi masyarakat mengenai es krim yang selama ini identik dengan makanan anak-anak atau hanya bisa dinikmati pada musim panas. Rainbow Ice berkomitmen untuk menjadikan es krim sebagai makanan universal yang bisa dinikmati kapan saja, baik di musim panas maupun hujan, tanpa khawatir akan dampak kesehatan seperti batuk atau pilek.
Misi
Menyediakan es krim premium berbahan dasar alami yang aman dan menyenangkan untuk dikonsumsi oleh semua kalangan usia, tanpa terpengaruh oleh cuaca.
Produk Rainbow Ice
Rainbow lce menawarkan es krim premium yang terbuat dari bahan dasar pure susu tanpa campuran apapun, serta bahan-bahan alami lainnya, seperti potongan buah asli, untuk memberikan rasa yang autentik dan berkualitas tinggi.
Varian rasa yang ditawarkan cukup bervariasi, termasuk rasa unik seperti durian, salted caramel, choco mint, dan matcha, yang jarang ditemukan pada produk es krim lain. Es krim ini tersedia dalam berbagai kemasan, mulai dari cone hitam, cone putih, hingga mangkok anti tumpah untuk kenyamanan konsumen saat menikmati produk. Selain itu, tersedia juga cup plastik bagi mereka yang tidak ingin menggunakan cone. Rainbow lee juga menawarkan topping gratis seperti meses, rainbow, dan marshmallow, menambah nilai lebih bagi konsumen.
Dengan harga Rp 15.000 per cone (tiga rasa) dan Rp 10.000 untuk cup plastik, produk ini memberikan porsi besar dan kualitas tinggi dengan harga yang terjangkau.